Kiky Roasting Erick Thohir, Singgung Jokowi 3 Periode

Redaksi


IDNBC.COM -
Komedian Kiky Saputri kembali membuat lelucon di hadapan menteri kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin. Kali ini Kiky melancarkan roasting ke Menteri BUMN Erick Thohir di acara ERICK THOHIR MENYAPA: Fast Break Menuju Generasi Emas BUMN pada Senin (14/6) di M Bloc Space.


Dalam acara yang disiarkan dalam akun YouTube BUMN Muda tersebut, Kiky mempertanyakan tujuan dirinya diundang sebagai pengisi acara tersebut. Pasalnya, ada tokoh politik yang menjadi terkenal bahkan diangkat menjadi menteri setelah ia roasting.

"Saya tadi sempat suudzon (berpikir negatif), saya kira bapak mengundang saya ke sini karena melihat sahabat bapak kemarin, Pak Sandiaga Uno. Pak Sandi mengundang saya buat di-roasting. Setelah saya roasting langsung diangkat jadi menteri. Ya, kan tapi kan bapak sudah jadi menteri, nah bapak mengundang saya buat jadi apa nih?" ujar Kiky.

Erick yang mendengar pernyataan itu pun langsung tertawa dan menimpali bahwa dirinya mungkin akan turun dari jabatan menteri setelah di-roasting Kiky.

"Mungkin habis mengundang Kiky turun jadi menteri malah," ujar Erick.

Tak pelak jawaban Erick membuat seisi aula tertawa. Kiky pun melepas canda bahwa hal itu telah terjadi seperti yang dialami Susi Pudjiastuti saat masih menjabat sebagai Menteri KKP. Kala itu, Kiky melakukan roasting Susi Pudjiastuti di sebuah acara di Metro TV.

"Nah, itu kejadian sama teman bapak, Ibu Susi Pudjiastuti karena habis saya roasting beliau nggak jadi menteri lagi. Bapak tahu enggak Bu Susi jadi apa? Jadi galak di Twitter," lanjut Kiky.

Kiky pun mengingatkan kejadian itu karena bisa saja terulang terutama saat ini sedang ramai menjelang pencalonan pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Tapi nggak apa-apa kan siapa tahu pak Erick Thohir setelah saya roasting siap-siap 2024... Jadi tim sukses lagi karena kalau jadi presiden agak sulit," ujar Kiky.

Erick pun kembali membalas lelucon Kiky dengan menyebut bahwa dirinya akan menjadi tim sukses Sandiaga Uno.

"Oh iya bisa, iya karena kalau jadi presiden kan agak sulit ya pak karena pak Jokowi kan tiga periode. Memang enggak bisa ditahan ini mulutnya ya," lanjut Kiky disambut gelak tawa.

Pembicaraan mengenai kemungkinan Sandiaga Uno maju di Pilpres 2024 sedang ramai di tengah masyarakat. Ia digadang-gadang berpasangan dengan Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY. Beberapa pihak menolak AHY-Sandiaga Uno sama-sama berusia muda dan keduanya memiliki kemiripan dalam menggunakan media.

Sementara itu, Kiky adalah komika perempuan yang paling sering melakukan roasting, yakni salah satu teknik dalam stand-up comedy. Mulai dari artis seperti Andre Taulany, politisi seperti Sandiaga Uno, sampai menteri seperti Susi Pudjiastuti pernah ia roasting.

Beberapa bahkan menyebutnya sebagai ratu roasting karena ia merupakan salah satu komika perempuan yang paling sering muncul di berbagai stasiun televisi dan media sosial untuk melakukan roasting.

Perempuan kelahiran Garut ini sempat trending di media sosial. Bukan karena mencium pipi sejumlah aktor seperti biasa, melainkan karena diduga gagal me-roasting komedian dan pembawa acara Sule.

Sumber https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20210615211609-234-654807/kiky-roasting-erick-thohir-singgung-jokowi-3-periode/amp

Comments