Dipecat Sultan HB X dan Disebut Makan Gaji Buta, Adik Tiri ‘Ngamuk’

Admin


IDNBC.COM
- Adik tiri Raja Keraton Yogya Sri Sultan Hamengku Buwono X atau Sultan HB X, Gusti Bendara Pangeran Hario (GBPH) Prabukusumo marah atas pernyataan sang kakak soal alasan pemecatannya dari jabatan Keraton Yogya.


Sultan menyebut pemecatan adiknya itu dari Keraton karena selama lima tahun terakhir ini hanya makan gaji buta.


"Silahkan cek dana keistimewaan, sampai akhir tahun (2020), untuk permohonan gaji dan kenaikan pangkat abdi dalem saya yang menandatangani," ujar Prabukusumo Kamis 21 Januari 2021.


Meski tidak berkantor di Keraton, Prabu menyatakan masih bertanggungjawab membantu mengurus hak-hak abdi dalem Keraton Yogyakarta. Dengan membantu mencairkan gaji mereka.


"Bagaimana saya mau masuk kantor, wong semua (kantor di Keraton) sudah diserobot putri-putri Sultan," ujarnya.


Tak hanya soal jabatan dan kantor yang diserobot. Prabu mengatakan sebenarnya ada urusan tradisi Keraton yang menurutnya juga diserobot putri HB X. Yang semakin membuat dirinya dan adik-adik Sultan lainnya memilih mundur, tak lagi mendekati Keraton.


Prabu menambahkan, jika ia tetap berkantor di Keraton Yogyakarta sementara di satu sisi ia menolak Sabda Raja, tentu menjadi hal yang bertolak belakang. Sabda Raja Sultan pada 2015 silam, dinilai merusak paugeran atau adat tata cara tradisi Keraton. "Kalau tetap berkantor di Keraton, berarti saya namanya tidak punya prinsip menjaga paugeran yang saya perjuangkan," ujarnya.


Prabu menyesalkan jika persoalan Sabda Raja dikesampingkan dalam proses pemecatannya. "Ngerso Dalem (Sultan HB X) harusnya tahu, kenapa (saya) tidak masuk Keraton," ujarnya.


Sumber https://nasional.tempo.co/read/1425453/adik-tiri-sultan-hb-x-kecewa-disebut-makan-gaji-buta-oleh-sang-kakak


Comments