Arab Saudi Izinkan Wisatawan yang Sudah Divaksin Masuk Mulai 1 Agustus

Redaksi


IDNBC.COM  -
Lonjakan kasus COVID-19 yang masih terjadi di sejumlah negara turut berimbas pada kegiatan pariwisata yang mau tak mau harus dihentikan, termasuk di Arab Saudi.


Berita baik datang dari Arab Saudi yang kini dikabarkan akan segera memperbolehkan wisatawan asing masuk ke negaranya dengan visa turis. Kebijakan ini mulai diberlakukan pada Minggu (1/8) nanti.

Pemerintah Saudi juga mewajibkan para pemegang visa turis yang hendak berkunjung ke negaranya untuk terlebih dahulu memperoleh vaksinasi. Adapun persyaratan yang harus dipenuhi lainnya yaitu hasil tes PCR negatif dan juga surat bukti vaksinasi.

Show more

"Wisatawan yang divaksinasi akan diizinkan masuk tanpa harus dikarantina secara institusional dengan memberikan tes PCR negatif COVID-19 dan sertifikat vaksinasi," ungkap Kementerian Pariwisata Arab Saudi, dikutip dari Reuters, Kamis (29/7).

Hanya wisatawan yang telah divaksinasi dengan salah satu dari empat merek vaksin yang diakui Arab Saudi yang boleh berwisata ke negaranya. Vaksin yang diterima adalah Pfizer, AstraZeneca, Moderna dan Johnson & Johnson.

Meski mayoritas warga Indonesia divaksin dengan Sinovac, namun tak sedikit juga yang mendapat vaksin AstraZeneca dan Moderna. Lantas, apakah itu artinya warga Indonesia sudah bisa berlibur ke Arab Saudi?

Sayangnya, Indonesia serta delapan negara lainnya, yaitu Afrika Selatan, Argentina, Brasil, India, Lebanon, Mesir, Pakistan, dan Turki, dikenakan travel ban oleh Arab Saudi sejak Februari 2021.

Lonjakan kasus dan penanganan pandemi yang belum terkendali membuat Arab Saudi menutup pintu internasional dari kesembilan negara tersebut.

Sumber https://m.kumparan.com/amp/kumparannews/arab-saudi-izinkan-wisatawan-yang-sudah-divaksin-masuk-mulai-1-agustus-1wEPLE3kL6t

Comments