Wagub DKI: WFH Sudah 75 Persen, Buat Apa Ganjil Genap?

Redaksi


IDNBC.COM -
Wagub DKI Ahmad Riza Patria mengatakan ganjil-genap di Ibu Kota belum diperlukan. Riza mengatakan mobilitas warga sudah bisa diantisipasi dengan kebijakan WFH 75 persen.


"Sekarang WFH sudah 75 persen, buat apa lagi ganjil-genap? Orang cuma 25 persen yang keluar. Nggak perlu lagi ganjil-genap," kata Riza kepada wartawan di Balai Kota, Senin (21/6/2021).

Riza mengatakan Pemprov DKI saat ini berupaya melakukan penanganan dan pengendalian COVID dengan sejumlah pembatasan-pembatasan. Dia mengatakan DKI telah membatasi jam operasional dan jam malam, termasuk tempat-tempat kerumunan yang dibatasi.

"Semuanya dibatasi agar interaksi mobilitas tidak menimbulkan kerumunan yang dapat berpotensi menimbulkan penyebaran COVID-19. Kita tahu ada varian baru lebih cepat penularannya dan lebih berbahaya. Kami minta warga Jakarta tetap di rumah, apalagi bekerja di rumah WFH 75 persen," kata Riza.

Riza menyebut aturan baru terkait penanganan Corona di DKI masih menunggu instruksi Mendagri.

"PPKM semuanya dikoordinasikan lewat pemerintah pusat dan itu sangat baik, sehingga antardaerah bisa saling menolong, bisa membantu, bisa bersinergi dengan baik," kata dia.

"Jadi sekali lagi PPKM mikro ini adalah kebijakan yang baik, ada koordinasi yang baik di antara pimpinan pemerintah daerah," sambung Riza.

Sumber https://news.detik.com/berita/d-5615516/wagub-dki-wfh-sudah-75-persen-buat-apa-ganjil-genap/amp

Comments