Karir Erick Thohir Bisa Karam Seperti Tampomas II Jika Gagal Singkirkan Islamphobia di Pelni

Redaksi


IDNBC.COM
- Ujian politik mulai datang menjadi batu sandungan bagi Menteri BUMN Erick Thohir. Hal ini seiring adanya sikap kontroversial yang dilakukan petinggi PT Pelni yang melarang rencana pengajian Ramadhan dan menghukum karyawan yang menggagas acara tersebut.


“Batu ujian politik Erick Tohir adalah PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni),” ujar Koordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) Adhie Massardi kepada redaksi, Minggu (11/4).

Menurutnya, jalan Erick Thohir menuju Pilpres 2024 amat ditentukan dari sikapnya terhadap peristiwa di Pelni. Jika Erick Thohir mampu meredam gelombang kemarahan umat karena seorang yang islamphobia, maka hal itu akan memudahkan jalan Erick.

“Erick akan mudah jadi Nakhoda NKRI,” tegasnya.

Adhie menekankan bahwa Indonesia merupakan negara yang luas dan beragam. Jika ada orang yang islamphobia menduduki jabatan penting, maka hal tersebut akan membuat resah umat.

Atas alasan itu, Adhie menilai wajib hukumnya bagi Erick Thohir untuk menyingkirkan petinggi PT Pelni yang Islamphobia.

“Jangan kasih ruang di BUMN pada orang begini. Karier politik Erick bisa karam seperti kapal Pelni Tampomas II,” tuturnya mengingatkan.

KMP Tampomas II adalah kapal penumpang milik Pelni yang mengalami kebakaran dan tenggelam di sekitar Kepulauan Masalembo saat sedang menempuh perjalanan dari Jakarta menuju Sulawesi dan karam pada tanggal 27 Januari 1981.

Sumber https://rmol.id/amp/2021/04/11/482901/https-politik-rmol-id-read-2021-04-11-482901-karir-erick-thohir-bisa-karam-seperti-tampomas-ii-jika-gagal-singkirkan-islamphobia-di-pelni

Comments